KENDAL, (beritaku.net) – Bupat Kendal, Dico M Ganinduto resmikan Sport Tourism Bike Park Kenjuran, Minggu (03/10/2021).
Peresmian ini diharapkan dapat mempromosikan dan mesukseskan program Sport Tourism di Kabupaten Kendal.
Trek Sepeda Jalur Kenjuran ini sudah banyak dikenal banyak orang dan para pecinta olahraga sepeda baik dari daerah Kabupaten Kendal maupun luar daerah.
Setap minggu, ada 500-1000 orang pesepeda datang berbondong-bondong dari berbagai daerah dengan diangkut mobil pick up.
“Sport Tourism kita resmikan agar bisa menjadi perhatan khusus Pemerintah Kabupaten Kendal. Diresmikannya jalur sepeda ini diharapkan dapat berdampak pada perekonomian masyarakat sekitar,” kata Dico usai meresmikan Sport Tourism.
Ditambahkan, saat ini masih ada infrastruktur yang harus diperbaiki yakni jalur masuk untuk mobil.
“Segera Infrastruktur akan diperlebar dari jalur pos istrahat, dan jalur mobil dari bawah ke pintu masuk masih dirasa kurang,” ungkap Bupati.
Dico menjelaskan, Panjang track sepeda sendiri hingga 12 KM dan tergolong cukup ekstrem namun masih bisa digunakan untuk pesepeda pemula.
Dirinya mengharapkan trek ini dapat berkesinambungan dengan jalur trek lain dan pariwisata yang ada di Kabupaten Kendal.
“Saya berharap masyarakat dan turis bisa menikmat keindahan alam, selain berolahraga dan berpariwisata dapat menikmati indahnya alam Kabupaten Kendal,” ucap Bupati.
Kendal nantinya akan mempunyai 5 jalur trek sepeda lainnya, dan trek Kenjuran ini adalah yang pertama diresmikan. Sementara trek lainnya menyusul.
Hadir dalam peresmian Plt Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kab. Kendal, Wahyu Yusuf Akhmadi, S.STP. M.Si. Bupat Kendal meresmikan jalur dengan menandatangani prasast tugu Kenjuran Bike Park.***(Eko)