BPPKAD
BPPKAD
Berita  

Bravo.FC Cukur Gundul Alugoro 410.FC

Siapa Lawan Macan Rembang Selanjutnya?

Perlawanan Alugoro 410.FC terhadap Bravo.FC tanpa patah semangat, walau kalah dengan skor 0-2 || Foto: beritaku.net/muji
Example 120x600

BLORA, (beritaku.net) – Sebanyak 25 klub sepakbola turut ambil bagian dalam gelaran Open Turnamen Sepakbola Danyon Cup I 2023 yang berlangsung mulai 25 Juli 2023 di Lapangan Alugoro, Yonif 410/Alugoro, Blora.

Danyon Infanteri 410/Alugoro saat pembukaan kegiatan, Letkol Inf. Muhammad Arif mengatakan, event ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Batalyon 410/Alugoro.

“Ada 25 klub yang ikut di turnamen sepak bola dalam rangka peringatan HUT Yonif 410/Alugoro ini,” ungkapnya.

Selain pertandingan sepakbola, Yonif 410/Alugoro rencana juga akan menggelar pertandingan bola volley.

“Harapan kami selain memberikan hiburan bagi masyarakat juga memberikan wadah bagi bakat-bakat atlet untuk berkembang,” katanya.

Sementara itu, pada pertandingan hari ini, Jumat (4/8/2023) antara Bravo.FC asal Blora dengan Alugoro 410.FC tuan rumah berlangsung sengit.

Pertandingan dilakukan di lapangan A Alugoro. Dari awal pertandingan terlihat imbang. Namun beberapa menit berikutnya terlihat Alugoro 410.FC terdesak dan menit 30 Edy Sutopo Nomor punggung 8 berhasil dobrak pertahanan gawang Alugoro, namun Alugoro 410.FC tak menyerah.

Bermain dengan adu strategi namun lagi-lagi Alugoro 410.FC terdesak oleh tim Bravo.FC dan Rudi Widodo 2 (dua) menit berikutnya berhasil juga membobol gawang Alugoro 410.FC yang dikawal oleh Azali nomor punggung 22. Skor berubah menjadi 2-0.

Baca Juga :  Gelar Tasyakuran, Relawan Plat K Blora Dukung Prabowo - Gibran Menang Satu Putaran

Ketinggalan dua gol membuat kesebelasan Alugoro 410.FC bermain lebih agresif, Forin pemain depan Alugoro 410.FC no punggung 77 hampir merubah kedudukan di menit 40 namun, tendangan Forin dari luar kotak pinalti berhasil ditangkap oleh Okta kiper nomor punggung 1.

Permainan Bravo.FC Vs Alugoro 410.FC semakin sengit. Semangat kedua tim semakin membara hingga Peluit panjang ditiup wasit Krisna DW, dan skor akhir antara Bravo.FC Vs Alugoro 410.FC adalah 2-0.

Informasinya, pemenang pertandingn ini akan melawan Macan Rembang pada jadwal berikutnya. ***

banner 400x130

Tinggalkan Balasan