BPPKAD
BPPKAD
Berita, HL  

Akibat Pohon Tumbang, Sebuah Rumah di Blora Porak Poranda

Example 120x600

BLORA, (beritaku.net) – Sebuah rumah kayu yang berada di Desa Jepangrejo, Kacamatan Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah pada Kamis (17/11/2022), mengalami porak-poranda.

Rusaknya rumah tersebut diakibatkan karena pohon randu yang telah rapuh kemudian tumbang dan menimpa bangunan itu.

Dalam video yang diterima, terlihat rumah itu dalam kondisi porak-poranda dengan posisi pohon randu menumpangi rumah tersebut.

“Akibat pohon tumbang,” ucap Supriyono, salah satu saksi yang merekam video tersebut.

Untung saja, saat pohon tersebut merobohi rumah tidak ada orang yang berada di dalamnya.

“Tidak ada korban jiwa,” kata dia.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Tanpa ada angin ataupun hujan, pohon randu yang berada di belakang rumah tiba-tiba roboh dan menimpa rumah.

Baca Juga :  Dikunjungi Presiden Jokowi, Bupati Blora Ajukan Pembangunan Jalan

“Di dalam rumah, ada 4 ekor kambing, tapi selamat semua,” ujar dia.

Akibat peristiwa tersebut, kerugian ditaksir jutaan rupiah.

banner 400x130

Tinggalkan Balasan